Renungan Maulid Nabi Muhammad SAW

0
864

Ya Allaah..Ya Rabb

Pantaskah kami berucap cinta terhadap RasulMu Muhammad?

Sedangkan kami sesama umat Muhammad bercerai-berai, saling menghujat, saling menghina, saling menyakiti, saling membenci, saling melukai dan bahkan bahagia kala mana saudaranya seiman teraniaya.

Kami tidak berdaya pada saat saudara kami teraniaya dan terdhalimi oleh musuh-musuh Islam.

 

Ya Allaah Ya Rabb,

Pantaskah kami mengaku umatnya Rasulullaah?

Sedangkan rasa cinta umat ini dibangun atas dasar kepentingan golongan, kepentingan manfaat, kepentingan materi duniawi. Sedangkan yang diajarkan oleh RasulMu, kami adalah bangunan yang utuh, bangunan yang satu, bangunan yang kuat dan diikat oleh IKATAN AQIDAH ISLAM.

 

Ya Allaah Ya Rabb..

Satukanlah kami Kembali. Sebagaimana dulu Engkau satukan kami dalam bingkai Islam yang utuh sebagai mana di masa Rasulullaah dan masa para Sahabat Rasulullaah…

Aamiin Yaa Aziz

BarrakaAllaahu Lanna Wallakum Jamii’an

(Amir Mahmudin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here