Assalamualaykum wr wb
Warga KSW#Jabar yg dirahmati Allooh SWT ada beberapa oleh-oleh dari temu warga KSW dan PTR Bandung pada hari selasa 31 Mei kemarin yg membahas tentang komunisme…:
Alasan utama lahirnya komunisme adalah karena ideologi kapitalisme telah menyengsarakan kaum buruh di eropa pada abad 19
Dampak sosial yg dirasakan oleh kaum buruh pada abad 19 adalah :
1. Upah sangat rendah buruh
2. Jam kerja yg panjang
3. Eksploitasi tenaga kerja wanita & anak2
4. Tidak ada jaminan sosial
5. Kaum buruh tidak mendapat kesempatan untuk mendapatkan kesejahteraan..
Pencetus ideologi komunis adalah Karl Heinzrich Marx (1818-1883). Marx menyatakan bahwa masyarakat sosialis-komunis akan terwujud melalui revolusi kaum proletar.. Jadi hanya dengan kekerasan atau terjadinya pertentangan antara golongan maka komunis akan terwujud.. Marx juga menyatakan bahwa agama adalah hanya sebagai tempat pelarian atau candu sehingga agama dilarang oleh komunis…
Kaum komunis melihat Islam sebagai musuh utama karena hanya muslimlah yg mempunyai keyakinan kuat terhadap agamanya sehingga bertentangan dengan komunis..
Pertentangan antara Islam vs komunis pertama kali terjadi pada jaman kholifah Sultan Abdul Hamid II.. Pada saat itu terjadi tiga kali pengeboman dalam usaha membunuh Kholifah akan tetapi Kholifah selamat.. Pengeboman dilakukan oleh partai komunis dari Armenia yg pada saat itu Armenia berada di bawah kekuasan Turki Utsmani..
Lalu bagaimana kiprah komunis di Indonesia. Tokoh pertama yg membawa faham komunis ke Indonesia adalah Henk Sneevliet pada thn 1913. Sneevliet mendirikan Indische Social Democratische Vereniging -ISDV di tahun 1914 yg kemudian berubah nama menjadi Persjarikatan Kommunist di Hindia pada thn 1920, yang kelak menjadi cikal bakal PKI.
Sneevliet kemudian merekrut Samaoen, Alimin Prawirodirjo, Darsono dan Tan Malaka sebagai kader komunis.. Ketiga orang pertama adalah merupakan murid dari HOS.Cokroaminoto dan terdaftar sbg anggota Sjarikat Islam… Pengkaderan tiga murid Cokroaminoto ini adalah sebagai upaya untuk menginfiltrasi Sjarikat Islam. Pada akhirnya Sjarikat Islam terbelah menjadi dua golongan akibat infiltrasi ini.
Dikarenakan terbatasnya waktu presentasi yg hanya 75 menit, materi dicukupkan dan masuk sesi tanya jawab..
Beberapa kesimpulan dalam sesi tanya jawab :
1. Untuk mewujudkan masyarakat komunis, maka pasti dilakukan dengan jalan kekerasan melalui adu domba antara kaum masyarakat ekonomi lemah dgn kaum ekonomi kuat..
2. Tujuan dari komunis adalah membentuk tatanan masyarakat baru yg secara sosial sama akan tetapi pada prakteknya dalam masyarakat komunis juga terjadi dua golongan yaitu golongan penguasa (pejabat partai/pemerintah) dan rakyat. Sehingga tujuan dari ideologi komunis tidak tercapai dan hanya utopia..
3. Strategi yg sama akan dilakukan komunis untuk menghancurkan negara ini yaitu dengan adu domba dan melakukan infiltrasi ke setiap golongan ; partai politik, militer, pejabat pemerintah dll…
Demikian beberapa catatan dan kesimpulan yg dapat ditarik dari pembahasan komunis hari selasa kemarin… Tentu saja pembahasan yg terjadi kurang begitu dalam karena waktu yg terlalu singkat…
Mudah2an kita mampu mendeteksi bahaya laten komunis ini, karena ketika kaum komunis bekerja maka sasaran pertama yg akan dihancurkan adalah umat Islam sebagaimana dilakukan Stalin dengan membantai 200ribu ulama Islam…
Demikian sedikit oleh-oleh dari materi temu warga KSW dan PTR di Bandung kemarin… Silahkan hadir di pertemuan berikutnya setiap hari selasa dan tentunya dengan materi yg menarik dan berbeda lainnya…
Wassalam
Deden WS – KSW Jabar